PERSIAPAN MUSABAQAH NUZULUL QUR’AN ( MNQ ) JILID 4 DESA BAKUNGAN



Kutai Kartanegara ( 21/06/2016 ) Desa Bakungan. Pelaksanaan kegiatan tahunan Desa Bakungan yaitu Acara Musabaqah Nuzulul Qur’an yang bertujuan untuk menghidupkan suasana keislaman di bulan Ramadhan pada setiap tahunnya diisi dengan kegiatan lomba-lomba keislaman untuk memotivasi anak-anak yang berada di Desa Bakungan agar tetap terus belajar. 
Akan ada beberapa cabang lomba yang nantinya akan dilombakan oleh para peserta yang mengikuti lomba. Tidak seperti pada tahun sebelumnya, Musabaqah Nuzulul Qur’an pada tahun 2015 dilaksanakan di dusun Jahuq. Sedangkan pada tahun ini dilaksanakan tepat dihalaman kantor Desa Bakungan. seperti yang disampaikan oleh Bapak Kepala Desa Bakungan M. Amrizal, S.KM “Insyaallah pada tahun ini kegiatan Musabaqah Nuzulul Qur’an akan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Ini semua tidak lepas dari kerja sama dari teman-teman panitia, Pemerintah Desa, Relawan PMK Desa Bakungan serta Partisipasi Masyarakat Desa Bakungan.
Persiapan Pembukaan Acara Musabaqah Nuzulul Qur’an pada malam ini, sudah mencapai 90% dan siap untuk dilaksanakan. Baik dari kesiapan panggung, dan yang lainnya.
Untuk Pembukaan Acara Musabaqah Nuzulul Qur’an malam ini, akan dihadiri oleh  banyak tamu undangan yaitu dari masyarakat Desa Bakungan, Tokoh-tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Kepala Desa Se-Kecamatan Loa Janan, Manajemen Perusahaan diwilayah kerja Desa Bakungan, Instansi yang ada di Kecamatan Loa Janan, serta Tim Safari Ramadhan Kecamatan dan insya allah akan dihadiri oleh Wakil Bupati Kutai Kartanegara Bapak Drs. Edi Damansyah, M.Si., Ujar Kepala Desa Bakungan.
 

 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar